Halo Pembaca,

Semoga Anda sehat dan lancar aktifitastnys.

Saya menyarikan berita terhangat pekan ini. Saya berharap Anda tidak bosan dengan perkembangan berita COVID-19. Karena berita itu yang tetap hangat sampai pekan ini.

Dalam 24 jam pada 15 Agustus, di Indonesia kasus COVID bertambah lebih dari 2.300 dan 50 orang meninggal. Angka ini menunjukkan kasus baru terus bertambah, sehingga kasus pada hari itu totalnya menjadi 137.468 kasus.

Sementara itu, di sejumlah kota di Spanyol, pemerintah setempat melarang orang merokok di ruang publik seperti restoran dan bar untuk mengurangi risiko penularan COVID-19. Salah satu alasannya, risiko penularan meningkat karena potensi droplet dari para perokok - yang mungkin sudah terinfeksi Covid-19 - ketika mereka menghembuskan asap rokok. Sayangnya, pemerintah Indonesia belum mengeluarkan seruan berhenti merokok untuk mengurangi risiko penularan virus, walau banyak ahli telah mengatakan risiko perokok tertular COVID lebih tinggi dibanding bukan perokok.

Mulai pekan depan, uji coba calon vaksin tahap akhir pada manusia dilakukan di Bandung. Uji coba calon vaksin dari Cina pada lebih dari 1.600 relawan akan menentukan, apakah calon vaksin ini benar-benar aman untuk manusia dan bisa mencegah penularan virus corona. Jika uji coba ini berhasil, pemerintah Indonesia melalui Bio Farma akan memproduksi vaksin dalam skala besar untuk vaksinasi nasional.

Ahmad Nurhasim

Editor Sains + Kesehatan, Kepala Divisi Training

Usia produktif bisa hilang karena risiko kecelakaan tinggi saat orang tidak pakai helm saat naik motor. Seorang warga mengendarai sepeda motor tanpa helm sambil menggendong kedua anaknya di Banyuwangi, 4 Juli 2020. ANTARA FOTO/Budi Candra Setya/wsj.

Riset: bonus demografi Indonesia bisa hangus karena gaya hidup buruk pada usia muda

Diahhadi Setyonaluri, Universitas Indonesia; Flora Aninditya, Universitas Indonesia

Penurunan angka kelahiran dan peningkatan usia harapan hidup (UHH) menyebabkan perubahan struktur umur penduduk di Indonesia yang pada gilirannya berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi.

Kesehatan

COVID-19

In English